Furnitur pada desain rumah minimalis umumnya memiliki tampilan praktis tanpa banyak detail. Selain itu, furnitur pada ruangan dengan gaya minimalis juga berkonsep ergonomis dengan nilai fungsional yang maksimal.
Misalnya, meja dengan beberapa laci untuk menyimpan perlengkapan atau barang. Sehingga, Anda bisa menyimpan banyak perlengkapan atau barang dengan lebih efisien.
Meskipun berdesain simpel, namun furnitur di rumah minimalis tetap terkesan elegan. Nah, untuk tampilan yang tetap indah, Anda bisa pilih furnitur dengan warna-warna yang cocok. Bisa warna kontras dengan nuansa cerah atau warna yang soft namun tetap terkesan ceria.