Hadirkan Nuansa Oriental Di Kamar Pribadi Anda

Hadirkan Nuansa Oriental Di Kamar Pribadi Anda

Sentuhan oriental memiliki kelebihan dalam memberi kesan elegan. Keindahan dan kesederhanaan dekorasi oriental juga dapat membantu meringankan kesan berat sehingga dapat memunculkan tampilan yang lebih lapang pada sebuah ruangan.

Selain itu, dekorasi oriental juga merupakan desain yang tak akan lekang oleh kemajuan zaman. Desain oriental senantiasa menyajikan sentuhan unik yang seolah merepresentasikan kekhasan tersendiri. Dekorasi rumah oriental juga cocok diterapkan pada hunian kontemporer dan modern mengingat kesan antiknya. Sehingga, tak ada salahnya jika Anda mencoba hadirkan kesan unik di rumah dengan menerapkan gaya desain oriental.

Munculkan nuansa oriental misalnya di kamar pribadi Anda. Ya, Anda bisa adopsi desain kamar tidur oriental salah satunya adalah Jepang. Dekorasi interior Jepang umunya lebih simpel dengan penggunaan warna-warna yang lebih netral. Warna yang banyak dipakai pada desain interior Jepang diantaranya adalah warna putih, Nah, Anda bisa pilih warna putih. Agar mampu menciptakan kenyamanan, sebaiknya kombinasikan dengan warna coklat.

Warna putih bisa menjadi warna utama yang disapukan pada bagian dinding dan plafond. Efek yang dimunculkan lewat paduan putih dapat menciptakan nuansa kesegaran yang menenangkan. Hal tersebut akan memberi Anda sensasi tidur yang lebih nyenyak. Warna putih juga bisa digunakan untuk membingkai ornamen aksesoris seperti lampu-lampu yang berdesain khas Jepang.

Sementara warna coklat dapat Anda terapkan pada tempat tidur, single chair, dan lewat ornamen kayu yang digunakan untuk menghias dinding, atau menerapkan warna coklat untuk kusen-kusen serta pintu geser bergaya oriental. Jangan lupa letakkan bantal-bantal dengan warna biru tua di atas lantai sebagai aksen yang memberi sentuhan berkarakter di kamar Anda. Suasana terkesan nyaman dan mengingatkan Anda pada uniknya dekorasi oriental yang indah.