Paduan hitam dan putih tak usang dimakan waktu. Saat digabung kedua warna tersebut dapat menciptakan kesan yang elegan. Anda bisa coba terapkan paduan kedua warna tersebut di kamar tidur.
Menggunakan warna hitam dan putih dapat membuat kamar tidur tampak simpel. Pas sekali diaplikasikan untuk Anda yang menyukai gaya kontemporer. Pada dinding bisa Anda balutkan warna putih, sedangkan warna hitam lebih cocok jika digunakan pada elemen pengisi ruangan.
Misalnya, furnitur lemari, meja konsol, tempat tidur atau aksesoris kap lampu. Suasana kamar tidur yang nyaman dan elegan bukan?