Paduan Kuning Coklat Untuk Konsep Mediterania Di Ruang Tamu

Paduan Kuning Coklat Untuk Konsep Mediterania Di Ruang Tamu

Gaya arsitektur Mediterania bisa menjadi inspirasi bagi Anda untuk menciptakan kesan yang tak hanya menarik tetapi juga nyaman. Pada ruang tamu, konsep Mediterania dapat Anda ciptakan dengan bermain bentuk dan warna.

Buat ruang tamu tampil khas desain Mediterania. Hadirkan kolom jendela-jendela persegi panjang atau kotak-kotak kecil. Dengan ujung bagian atas berbentuk lengkungan. Jendela biasanya dilengkapi dengan kisi-kisi yang terbuat dari kayu atau besi tempa. Angin-angin yang berbentuk lingkaran banyak juga menjadi bagian dari ciri arsitektur Mediterania.

alt

Untuk warna, gunakan warna kuning berpadu coklat. Ya, warna-warna hangat dan cerah merupakan warna yang banyak dipakai pada desain Mediterania. Dinding dapat dibalutkan warna kuning, suasana yang tercipta menjadikan ruang tamu terkesan hangat, ceria, dan memberi sentuhan yang menyenangkan bagi penghuni.

Padukan sofa, coffee table, dan meja sudut warna coklat tua. Serta bagian lantai jenis parket warna coklat muda. Hmmm…ruangan pun terasa lebih nyaman. Untuk menyimbangkan suasana ruangan, cipratkan warna putih pada kolom-kolom, kusen, jendela, dan pintu. Anda dapat mencoba terapkan gaya ini pada ruang tamu di rumah Anda.

Untuk interior Mediterania, lubang pada dinding untuk keperluan jendela biasanya berupa bukaan relatif lebar, dihadirkan kotak-kotak persegi kecil sebagai pembagi. Angin-angin yang berbentuk lingkaran sering digunakan sebagai penghawaan pada atap dipasang pada bagian geuvel dekat dengan ujung atap bagian atas.